Senin, 21 Januari 2013

Gerakan Kewirausahaan Nasional 2013


Pemerintah cukup agresif dalam mendorong munculnya wirausaha baru di masyarakat. Salah satunya melalui Kementerian Koperasi dan UKM yang berharap bisa meningkatkan jumlah calon wirausaha pemula dari 1.000 orang menjadi 1.500 pengusaha.
Deputi Bidang Pengembangan SDM Kementerian Koperasi dan UKM Prakoso Budi Susetyo, mengatakan ajang kompetisi pembuatan perencanaan bisnis atau business plane, pada awalnya hanya ditargetkan sekitar 1.000 orang wirausaha pemula. 1.000 calon wirausahawan baru akanmendapat bantuan permodalan mulai dari Rp5 juta hingga Rp25 juta per orang dalam peringatan 3 tahun program Gerakan Kewirausahaan Nasional pada 18 Maret 2013. Calon penerima bantuan modal tersebut merupakan hasil dari audisi yang dilakukan Kementerian Koperasi dan UKM terhadap 80.000 calon wirausahawan pemula dari seluruh Indonesia.
Seluruh perencanaan bisnis tersebut akan diseleksi dan kemudian diputuskan layak atau tidak untuk mendapatkan bantuan modal. Bagi calon peserta yang proposalnya ditetapkan layak menjadi pengusaha pemula, yang mencapai 1.000 orang akan mendapat pembiayaan dengan jumlah dana maksimal Rp25 juta. Pemenang akan diumumkan pada 18 Maret 2013 di Gelora Bung Karno, Senayan

Maka kementrian Koperasi dan UKM mulai mensosialisasikan kegiatan ini dengan beberapa universitas seluruh Indonesia.Berikut beberapa universitas yang melakukan sosialisasi kegiatan baik berupa seminar maupun workshop:
1.   Universitas Bakrie bekerjasama dengan Kementrian Koperasi dan UKM RI dan Tempo Inti Media mengadakan workshop dengan tema “Sprit of Global Entrepreneurship" pada tanggal 11 Januari 2013 lalu.
2.   Gerakan Kewirausahaan Nasional III bertajuk Seminar Lokakarya Spirit of Global Entrepreneur di Aula Kemala Universitas Esa Unggul di Jl Arjuna Utara No 9 Kebonjeruk, Jakarta Barat,tanggal 9 Januari 2013.
3.   Dan juga tidak ketinggalan pada tanggal 16 Januari 2013 jam8.00 Auditorium Universitas Al-Azhar Indonesia

Semoga dengan adanya sosialisasi kegiatan ini,maka Gerakan Kewirausaahaan 2013 ini dapat berjalan lancarsehingga program pemerintah untuk meningkatkan wirausaha Indonesia untuk mencapai jumlah 2% akan segera terwujud.

sumber : 


www.gunadarma.ac.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar